5 Momen Heboh di Wrestlemania 33
Undertaker akhirnya pensiun? Hardy Boyz kembali ke WWE? Ada banyak momen heboh di Wrestlemania 33, dan inilah beberapa di antaranya!
1. Hardy Boyz Kembali
Momen heboh di Wrestlemania 33 ini rasanya tidak
disangka-sangka oleh fan. Waktu Hardy Boyz diperkenalkan saja seisi
arena heboh. Sudah lama Hardy Boyz tidak tampil di ring WWE. Jadi saat
mereka benar-benar kembali, fan yang mengenal mereka pun langsung
bersemangat.
Untuk kamu-kamu yang belum tahu, Hardy Boyz adalah tim legendaris WWE. Mereka terkenal karena kelincahan dan skill mereka.
Walau tubuh mereka tergolong kecil untuk ukuran pegulat, teknik dan
kecepatan mereka membuat mereka meraih berbagai juara. , Jeff Hardy
bahkan pernah menjadi juara WWE.
Selama di luar WWE, Jeff dan Matt sempat membuat kontroversi. Jeff
Hardy pernah mencoba bergulat dalam keadaan mabuk, sehingga Sting harus
menghajar dan mengalahkannya dengan cepat untuk menghindari masalah.
Sementara itu Matt pernah membuat fannya panik dengan menuliskan
pesan-pesan yang membuat dia terkesan ingin bunuh diri.
Tapi Matt dan Jeff sama-sama mengalahkan persoalan mereka. Keduanya
lalu menciptakan persona Broken Matt Hardy dan Brother Nero yang sangat
heboh di TNA. Tak heran keduanya dilirik lagi oleh WWE.
Dari yang terlihat di Wrestlemania dan RAW, tampaknya
Jeff Hardy sudah kembali normal lagi untuk beraksi di WWE. Namun kalau
dilihat dari rambut gila dan gerak-geriknya, Matt Hardy masih
menggunakan citra Broken Matt.
Akan menarik melihat bagaimana aksi Hardy Boyz di WWE. Terutama karena mereka telah mengklaim gelar WWE Tag Team untuk RAW.
2. Undertaker Pensiun
Momen heboh di Wrestlemania 33 selanjutnya adalah pensiunnya Undertaker. Ya, salah satu pegulat WWE paling ditakuti ini akhirnya gantung sepatu.
Sebetulnya sudah lama ada indikasi karir Undertaker akan berakhir.
Dimulai dari rentetan cidera yang ia derita, menghalangi Taker untuk
bertanding selain di Wrestlemania. Awalnya sih Taker tetap bisa
menyajikan pertarungan menarik menghadapi musuh seperti Triple H. Namun
kian lama gerakannya kian melambat dan performanya menurun.
Lalu dia dihancurkan oleh Brock Lesnar, mematahkan rekor tak terkalahkannya di Wrestlemania. Banyak yang mengira Taker akan pensiun saat itu juga. Namun dia tetap kembali lagi untuk bertarung.
Di Wrestlemania 33, Taker kalah dari anak emas WWE: Roman
Reigns. Setelah kalah, Taker meninggalkan topi dan mantelnya di ring
lalu beranjak pergi. Taker mungkin masih akan kembali tampil di WWE.
Namun tampaknya inilah pertarungan terakhirnya di ring.
Sayangnya, pertarungan Reigns Vs Taker ini terasa kurang pantas
menjadi penutup karir seorang legenda. Teknik Reigns yang masih kurang
terasah, dipadukan pula oleh Taker yang sudah menurun performanya,
menjadikan pertarungan mereka terasa lambat, membosankan, dan dipenuhi
kesalahan.
Seharusnya untuk pertandingan terakhir Taker menghadapi musuh yang
tekniknya mampu membuat Taker terlihat lebih baik. Misalnya A.J. Styles,
yang berhasil membuat Shane McMahon terlihat luar biasa dalam duel
mereka. Atau John Cena, yang selain jago juga memiliki nama besar.
Tapi nasi sudah menjadi bubur. Karir Undertaker akhirnya berakhir.
Dan WWE pun kehilangan satu lagi legendanya. Sekarang giliran Reigns
untuk membuktikan apa dia memang pantas menjadi pegulat yang mengakhiri
karir Roman.
3. John Cena Melamar Nikki Bella
Bella bersaudari sama-sama memperoleh pasangan pegulat hebat. Brie dengan Daniel Bryan, sementara Nikki dengan John Cena.
Bedanya, sementara Daniel Bryan tak ragu-ragu menikahi Brie, John
Cena seakan takut untuk membangun komitmen jangka panjang dengan Nikki.
Sebelum Wrestlemania 33, The Miz – yang dihadapi oleh Cena
di acara kali ini – bertanya ke Cena apa dia benar-benar mencintai
Nikki. Setelah berhasil mengalahkan tim The Miz dan Maryse, akhirnya
Cena mengukuhkan perasaannya. Ya, dia menyukai Nikki Bella. Dan dia
melamar pacarnya itu di tengah-tengah ring Wrestlemania.
Yang membuat sedih sih, kemungkinan besar Nikki dan John Cena
sama-sama akan jarang beraksi di WWE selama beberapa waktu. Nikki masih
harus menangani ciderany sementaa John Cena akan cuti untuk syuting
film The Pact.
4. New Day Cosplay Jadi Tokoh Final Fantasy
New Day mungkin adalah kelompok paling geek di antara
seluruh pegulat WWE. Sudah dibahas sebelumnya kalau dua dari tiga
anggota New Day (Xavier Woods dan Kofi Kingston) adalah gamer kelas
berat. Walau bukan gamer aktif, Big E sepertinya juga terseret tingkah
teman-temannya.
Selain itu mereka juga suka cosplay. Di Wrestlemania 32 tahun lalu mereka mengenakan kostum bangsa Saiya. Sekarang mereka menjadi tokoh Final Fantasy.
Kalau kamu tidak tahu Final Fantasy yang mana yang mereka cosplaykan, New Day memilih class dari Final Fantasy 14. Big E menggunakan kostum class Samurai, Kofi menggunakan kostum Red Mage, dan Xavier Woods menjadi Monk.
Lalu lihat gerobak es krim yang dikendarai oleh Kofi. Gerobak itu dihias oleh gambar Chocobo dan dihiasi oleh Moogle.
Pilihan New Day ini tidak asal. Ini adalah bagian dari kerja sama Square Enix untuk mempromosikan Final Fantasy 14 Online: Stormblood, ekspansi untuk FF 14.
5. Brock Lesnar Jadi Juara Baru
Sejak Goldberg kembali ke WWE, dia menjelma menjadi monster seperti
dirinya di WCW dulu. Bahkan tidak ada pegulat yang bisa bertahan lama
menghadapinya. Sekali kena spear, musuhnya dipastikan akan tumbang.
Brock Lesnar adalah korban bulan-bulanan Goldberg. Lesnar disajikan
sebagai salah satu superstar terkuat WWE, yang bisa mengalahkan
Undertaker, memperlaukan John Cena, serta menghabisi pegulat seperti
Dean Ambrose dan CM Punk tanpa masalah. Tapi begitu berhadapan dengan
Goldberg, Lesnar bisa takluk secepat kilat.
Tapi akhirnya di Wrestlemania 33 Lesnar dapat menundukkan Goldberg. Duel mereka pun menjadi salah satu momen heboh di Wrestlemania 33.
Pertarungan antara dua pegulat terkuat di WWE ini tak berlangsung
lama. Namun dalam sekitar lima menit, keduanya terasa mengerahkan
seluruh kekuatan mereka. Teknik-teknik terbaik Goldberg dan Lesnar
dikeluarkan semua, masing-masing pegulat mencoba mengalahkan musuh
secepatnya.
Dan pada akhirnya, setelah pertarungan singkat namun brutal ini, Brock Lesnar keluar sebagai pemenang.
Pertanyaannya sekarang: siapa yang mampu menumbangkan Lesnar? Dengan
Triple H yang jarang bergulat, John Cena yang mulai sering cuti, dan
Goldberg sepertinya pensiun lagi, sedikit pegulat yang bisa dibayangkan
menandinginya.
Mungkin Roman Reigns yang baru saja memensiunkan Undertaker sudah
dipersiapkan untuk menumbangkan Lesnar dan menjadi juara WWE lagi.
Antara itu atau ada superstar SmackDown yang akan di-draft ke RAW untuk menjadi penantang baru Lesnar.
Itulah lima momen heboh di Wrestlemania 33. Secara
keseluruhan, event tahun ini terasa tidak seheboh tahun lalu. Tapi tetap
ada banyak kejadian-kejadian menarik yang berkesan.
Kamu juga menonton Wrestlemania 33? Bagaimana pendapatmu
tentang event yang satu ini? Pertandingan mana yang menjadi favoritmu?
Momen mana yang paling kamu sukai? Sampaikan pendapatmu di kolom
komentar!
Baca Juga:
No
|
Beli Leptop/Notebook
|
|
1
|
||
2
|
||
3
|
||
4
|
||
5
|
||
6
|
||
7
|
Komentar
Posting Komentar